Desain Lemari Pakaian Minimalis
Sabtu, 03 Mei 2014
Add Comment
Lemari pakaian merupakan salah satu barang yang tidak akan pernah ketinggalan di dalam kamarrumah minimalis anda. Tentu saja, lemari pakaian ini berfungsi untuk menyimpan pakaian kesayangan anda. Namun, akan lebih baik jika lemari pakaian ini tidak hanya dilihat dari fungsinya saja, tetapi juga dilihat bagaimana desain lemari pakaian minimalis tersebut.
Desain lemari pakaian minimalis ini sangatlah penting jika disesuaikan dengan kamar anda karena akan menimbulkan kesan tersendiri bagi kamar anda. Salah satunya adalah lemari pakaian anda harus cocok dengan ukuran ruangan anda. Anda tidak dapat memaksakan membeli sebuah lemari pakaian yang sangat besar untuk kamar anda jika kondisi kamar anda tidaklah memungkinkan atau tidak mendukung dari segi luasnya.
Penggunaan lemari pakaian yang besar di ruangan yang sempit hanya akan membuat kesan penuh dan sesak bagi kamar anda. Sebaliknya, penggunaan lemari yang terlampau kecil di ruangan yang besar akan membuat kesan kamar tidur anda terlalu kosong. Sehingga, anda pun harus proporsional dalam memilih ukuran lemari yang disesuaikan dengan ukuran ruangan.
Selain ukuran, desain lemari pakaian minimalis ini haruslah disesuaikan dengan warna cat dari ruangan anda. Jika ruangan anda memiliki cat berwarna putih, anda dapat membeli lemari dengan warna apapun. Jangan lupa, sesuaikan juga dengan barang-barang yang berada di kamar anda agar semakin padu. Untuk masalah bentuk, anda dapat memilih lemari berpintu satu atau dua.
Jika anda mempunyai banyak pakaian, anda dapat membuat lemari dengan banyak pintu. Selain itu, jika anda mempunyai baju yang berbentuk dress sebaiknya anda membeli lemari pakaian yang khusus untuk digantung. Lemari pakaian minimalis inipun biasanya tidak terlalu detail dalam masalah ukiran, namun berbentuk simple namun elegan.
rumah4minimalis.com
0 Response to "Desain Lemari Pakaian Minimalis"
Posting Komentar