Perbandingan Campuran MORTAR menggunakan Semen biasa Dengan Mortar INSTAN MU-301 untuk Plesteran



Mortar (spesi) adalah suatu adonan yang terbuat dari campuran antara semen, pasir, dan air yang kadangkala dicampur dengan kapur. Mortar berfungsi sebagai bahan pengisi antara satu bata dengan bata lainnya dalam suatu konstruksi pasangan bata. 

Dengan demikian maka mortar ini harus dibuat dalam suatu adukan dengan perbandingan tertentu. Untuk perbandingan ini kita harus mencampur bahan-bahan itu dengan tepat, sehingga kekuatan daya ikat tidak gampang lepas. Dewasa ini ada produk baru yang dinamakan semen instant, salah satunya adalah produksi Mortar Utama (MU-301), semen instant tersebut adalah campuran semen dengan agregat halus. Adapun agregat halus ini menggunakan pasir silica serta ditambahkan bahan filler dan additive. 

Dalam pelaksanaan penelitian dengan perbandingan tertentu pada semen type I dengan test mortar didapat seperti berikut 1 semen : 2 pasir σ’bk = 244,6 Kg/cm2, 1 semen : 3 pasir σ’bk =198,3 Kg/cm2, 1 semen : 4 pasir σ’bk = 73,8 Kg/cm2, 1 semen : 4,5 pasir σ’bk = 33,7 Kg/cm2, 1 semen : 5 pasir σ’bk = 28,5 Kg/cm2, dan 1 semen : 6 pasir σ’bk = 21,1 Kg/cm2. Untuk adukan Mortar Utama MU-301 didapat σ’bk = 35,5 Kg/cm2. Persamaan antara menggunakan semen type I dengan semen Mortar Utama type MU-301 dengan perbandingan 1 semen : 4,5 pasir.



http://www.polmed.ac.id/ojs/index.php/polimedia/article/view/32


0 Response to "Perbandingan Campuran MORTAR menggunakan Semen biasa Dengan Mortar INSTAN MU-301 untuk Plesteran"

Posting Komentar

Postingan Populer

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel