Merenovasi rumah dengan biaya hemat, perlu perencanaan gambar yang bagus dan pemilihan material yang efisien


Merenovasi rumah dengan biaya hemat, perlu perencanaan gambar yang bagus dan pemilihan material yang efisien
Anda ingin merenovasi rumah anda dengan biaya yang hemat? Dalam artikel ini saya akan memberitahukan Anda beberapa tips untuk renovasi rumah dengan biaya yang hemat, silahkan ikuti penjelasannya dibawah ini :
1.    Buatlah konsep Renovasi Rumah Anda secara matang. Hal - hal apa saja yang perlu dikonsepkan, yaitu : 
·         Tentukan bagian rumah mana saja yang ingin kita perbaiki, lalu bagian mana yang harus diperbaiki terlebih dahulu, hal ini akan menentukan start awal dari pekerjaan merenovasi rumah Anda.
·         Bagaimana desainnya. Anda perlu menentukan terlebih dahulu bagaimana desain dari bagian rumah yang akan Anda renovasi, agar saat pelaksaan renovasi, Anda dapat menggunakan desain itu sebagai acuan kerja dari mandor / tukang yang Anda pekerjakan. Namun jika Anda masih bingung dengan desainnya, maka konsultasikanlah pada konsultan yang Anda kenal & Anda percayai. Manfaatkanlah layanan - layanan konsultasi gratisseputar desain rumah tinggal yang ada di Internet ataupun disekitar rumah tempat tinggal Anda, minimal mendapatkan gambaran umumnya. Jika layanan konsultasi itu harus berbayar, maka setahu saya fee untuk layanan konsultasi seperti itu tidak akan mahal.

Jika dari kegiatan konsultasi ini Anda belum juga mendapatkan gambaran tentang bagaimana bentuk desainnya, maka tindakan terakhir yang perlu Anda lakukan adalah mencari jasa Arsitek untuk dibantu membuatkan gambar desainnya. Penentuan dalam desain ini sangat berguna agar hasilnya sesuai dengan yang Anda inginkan, tanpa adanya perencanaan yang matang maka akan diperoleh hasil yang tidak sesuai dengan keinginan sehingga terkadang Anda harus membongkarnya kembali, dan dengan begitu biaya yang dikeluarkan lebih banyak. Konsep yang matang juga membantu tukang mengerjakan dengan lebih cepat.
·         Apakah dalam kegiatan renovasi itu Anda ingin menggunakan kembali material lama atau tidak, dsb. Perlu diingat bahwa bila ingin menggunakan kembali material lama, maka tentunya harus dibongkar secara hati-hati agar material lama tidak rusak.

2.    Tentuan bahan bangunan dan kualitas material bangunan yang akan digunakan.  

Bila dana kita terbatas, maka tidak ada salahnya kita menggunakan barang barang berkualitas sedang atau bahkan barang bekas. Apabila kita bisa memilih dengan cermat, maka kita bisa mendapatkan barang bekas tapi berkualitas cukup baik. Penggunaan barang berkualitas sedang misalnya: keramik lantai,  cat interior, dll. Perlu anda ketahui bahwa keramik yang dipasang dengan teknik yang baik dapat menghasilkan lantai yang indah walaupun menggunakan keramik kualitas sedang.

Bagian bagian rumah yang wajib menggunakan barang-barang dengan kualitas baik adalah pada bagian pondasi rumah, pipa air yang ditanam, struktur bangunan dan rangka atap. Anda bayangkan bila pada bagian tadi terjadi kebocoran atau rusak, maka kita harus membongkar lagi yang berarti perlu mengeluarkan uang extra. Cat eksterior atau diluar rumah sangat disarankan menggunakan kualitas baik karena bagian luar rumah biasanya terkena hujan, teriknya matahari atau udara lembab.

Sementara untuk material bekas, misalnya ; Genteng, Kayu untuk bekisting, kusen. Sebenarnya batu bata juga ada yang bekas, namun Anda perlu melihat kualitasnya, bila sekiranya Anda yakin bahwa Batu Bata bekas itu masih layak & cukup kuat untuk digunakan, maka tidak ada salahnya jika Anda menggunakannya. 



3.    Meminimalisir / mengurangi bagian pekerjaan renovasi yang mungkin dianggap tidak perlu dilakukan. 
Bila kita tidak melakukan satu bagian pekerjaan maka waktu yang digunakan lebih cepat dan dapat menghemat biaya. Misalnya : Tembok tanpa diplester yang dapat membuat tembok tampak alami. Teknik seperti ini dapat juga diterapkan untuk plafond pada bagian kamar/ruang tertentu yang mungkin tidak perlu diberi plafond, sehingga balok-balok lantai akan terlihat/terekspos, tujuannya adalah agar tampak alami. Bayangkan berapa biaya yang dapat Anda save jika terdapat beberapa kamar / ruangan yang Anda terapkan teknik seperti ini.

4.    Tentukan Bagaimana Metode Pembayaran kepada Mandor / Tukang. 
Pekerjaan renovasi biasanya bisa dilakukan dengan dua cara pembayaran yakni dengan cara borongan ataupun harian. Bilamana Anda sudah pasti dengan apa yang akan direnovasi, dan juga bila Anda sudah mengetahui konsep renovasi secara matang, maka disarankan menggunakan sistem borongan, dan bila sebaliknya maka kita bisa membayar tukang secara harian sambil mematangkan konsep renovasinya.

5.    Pilih waktu yang tepat untuk melakukan renovasi. 
Pekerjaan renovasi yang dilakukan pada musim hujan tentunya akan menyebabkan waktu pekerjaan semakin lama & lambat, yang tentunya akan berimbas ke ongkos untuk tukang, disamping itu untuk bagian yang berada di luar menjadi sulit kering dan bahkan bisa menjadi rusak.

Dengan menerapkan jurus-jurus tadi, semoga kita bisa menghemat biaya tapi tidak mengurangi keindahan rumah.



Hubungi kami untuk mendesain renovasi rumah anda agar sesuai bujet anda..

Hubungi Kami :
Head Office : Jl. Sultan Sulaiman, Perum Sambutan permai (Ariesco) Blok CI No.1, Kota Samarinda.
Samarinda,Bontang,Sangatta, Kutai kerta Negara, Kutai Timur, Melak, KutaiBarat, berau, penajam, balikpapan dan sekitarnya.

Head Office : Jl. Mayjend Sungkono, Puncak Buring Indah Blok P1. No.4 - Kota Malang
Untuk Wilayah Malang, Pasuruan,lumajang, sidoarjo, Surabaya, jember, Blitar, Jombang, mojokerto, kediri, Tulung agung, trenggalek, Ponorogo, madiun dan SEKITARNYA

http://www.arsitekdansipil.blogspot.com

0 Response to "Merenovasi rumah dengan biaya hemat, perlu perencanaan gambar yang bagus dan pemilihan material yang efisien"

Posting Komentar

Postingan Populer

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel